Inewsgorontalo.com-Kapolres Gorontalo AKBP KI Ide Bagus Tri menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya Kabupaten Gorontalo untuk menjaga keselamatan, ketertiban dan keamanan.
Hal tersebut disampaikan bersamaan dengan menjelangnya perayaan lebaran ketupat yang akan dirayakan oleh masyarakat, yang tersebar di sejumlah titik di Kabupaten Gorontalo.
“Yang pertama, saat berkendara agar patuhi aturan tertib berlalulintas. Hal tersebut dalam rangka menjaga hal-hal yang dapat membahayakan diri sendiri maupun orang lain,” jelas AKBP KI Ide Bagus Tri.
Lebih lanjut, dirinya juga melarang untuk parkir di bahu atau badan jalan. Sehingga tidak menimbulkan kemacetan dan tidak menggangu arus jalan lalu lintas.
Selain itu, kata AKBP KI Ide Bagus Tri, jangan membangun tenda di bahu jalan saat perayaan ketupat, hal tersebut untuk menghindari terjadinya kemacetan dan juga kecelakaan lalulintas.
“Jangan mengonsumsi Minuman Keras (Miras), jangan Narkoba, dan juga Judi, selain melawan hukum juga menimbulkan banyak masalah,” tambahnya.
Terakhir dirinya berharap untuk kita semua sama-sama dalam menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kambtimas) di Wilayah Hukum Kabupaten Gorontalo.